Meskipun penjualan mobil di Indonesia punya tren menurun, namun ini tidak menyurutkan pengenalan mobil-mobil baru di Indonesia. Paling baru adalah pabrikan mobil asal Jerman, Audi yang mendaratkan All New Audi Q3 sebagai salah satu mobil barunya di Indonesia.
Melalui PT Garuda Mataram Motor, agen Pemegang Merek Audi di Indonesia, mobil generasi terbaru dari Audi Q3 ini disebut sebagai generasi kedua compact SUV Audi diperkenalkan.
Namun, pengenalan mobil ini dilakukan secara virtual melalui media sosial resmi PT Garuda Mataram Motor. Beberapa diantaranya adalah akun Instagram @audi_indonesia, Facebook @AudiIndonesian, Twitter @Audi_INA dan YouTube @Audi Indonesia.
“Kami berharap kehadiran produk baru ini juga menjadi wujud optimisme kami terhadap industri otomotif Tanah Air sekaligus menjadi penjawab kebutuhan masyarakat akan mobilitas yang pintar. Apalagi di tengah kondisi social distancing yang terjadi saat ini,β ungkap Andrew Nasuri, Presiden Direktur PT Garuda Mataram Motor.
Baca Juga: Modifikator Jerman Bikin Audi RS6 Belari Lebih Kencang
Baca Juga: Versi Hitam Mobil Rally Toyota GR Yaris, Meluncur di Jepang
Generasi kedua Audi Q3
All New Audi Q3 sendiri merupakan mobil SUV keluarga dengan komposisi kabin yang lebih luas. Bahkan, mobil ini disebut memiliki kepraktisan yang lebih baik dari pendahulu-pendahulunya.
Salah satu yang mencolok adalah pada bagian interior, design dashboard dan berbagai fitur teknologi modern seperti layar dan sistem pengoperasian digital.
Begitu pula bagian fitur infotainment terkini sudah disematkan pada Audi Q3 generasi kedua ini. Semuanya dibuat untuk memudahkan dan memberi kenyamanan tersediri pada pengemudi atau pun penumpangnya.
Sementara itu, di balik kapnya terdapat mesin TFSI 4-silinder 1,4 liter dengan turbocharger. Tenaga yang dihasilkan mencapai 150 hp pada 5.000 β 6.000 rpm dan torsi puncak 250 Nm pada 1.500 β 3.500 rpm.
Belum cukup sampai di situ Audi menghadirkan tujuh pilihan warna untuk Audi Q3 terbaru ini. Beberapa diantaranya adalah warna, yaitu Pulse Orange, Ibis White, Chronos Grey, Floret Silver, Tango Red, Cosmos Blue dan Mythos Black.
Kehadiran The All New Audi Q3 di Indonesia akan dilepas dengan harga Rp. 777.000.000 (off βthe-road).
Tertarik untuk mencobanya mobil yang terlihat cantik ini?
Baca juga: Dua Varian All New Audi A6 Resmi dirilis di Indonesia