Perawatan rutin mobil secara berkala tetap jadi momok bagi sebagian besar pemilik kendaraan roda empat. Padahal cara melakukan perawatan itu sendiri sebenarnya sangat mudah.

Beberapa diantaranya bahkan bisa dilakukan sendiri di rumah atau mengadaptasi kebiasaan baru yang selama ini bahkan tidak pernah dilakukan saat mengendarai mobil.

Tak percaya? Berikut cara mudah beradaptasi dengan kebiasaan baru agar membuat mobil kamu benar-benar terawat.

Baca juga: 7 Perawatan Komponen Mobil Matik yang Tidak Boleh Diabaikan

Baca juga: Ini 4 Keuntungan Menggunakan Aplikasi Bengkel Online

1. Rajin servis mobil berkala

4-adaptasi-kebiasaan-baru-perawatan-mobil-yang-rutin-dilakukan


Umur mobil yang terus bertambah seharusnya menjadikan pemilik mobil semakin rajin melakukan servis berkala. Namun, sayangnya tidak semuanya bisa melakukan ini.

Beberapa diantara pemilik mobil kerap menunda-nunda atau bahkan malas melakukan servis berkala atau hanya sekadar memeriksakan kondisi mobilnya.

Padahal, melakukan perawatan mobil merupakan sebuah hal penting dan harus dilakukan secara berkelanjutan. Beberapa penyebabnya adalah servis gratis yang sudah selesai dalam kurun waktu satu tahun sejak pembelian mobil.

Bahkan, ada juga sebagian pemilik mobil yang merasa berkebaratan merawat mobil karena ongkosnya yang mahal. Padahal, cara-cara seperti ini tidak dibenarkan ketika memiliki mobil.

Jadi, beradaptasilah dengan kondisi mobil yang dimiliki sekarang. Jika kerap berpaling atau malas-malasan dalam perawatan mobil, mulai tinggalkan kebiasaan tersebut.

Kunci dari mobil yang selalu prima dan punya harga jual yang tinggi salah satunya adalah dengan rajin servis berkala. Jika ini diabaikan, maka mobil akan dengan mudah sakit-sakitan atau bahkan jika dijual kembali, harganya akan jatuh karena tidak pernah dilakukan pemeriksaan hingga perawatan.

2. Merawat mobil

Kalau yang satu ini jarang dilakukan, jelas sangat berbahaya. Servis mobil malas-malasan, plus tak pernah merawat mobil sendiri. Alhasil, kondisi mobil akan semakin kacau.

Di saat seperti ini, mulailah kembali menerapkan adaptasi kebiasaan baru dengan merawat mobil. Mulai dari mengecek kondisi ban, komponen-komponen secara rutin hingga rajin mencuci mobil.

Cara sederhana seperti ini membantu agar mobil selalu berada dalam kondisi prima.

3. Jangan asal mengemudikan mobil

4-adaptasi-kebiasaan-baru-perawatan-mobil-yang-rutin-dilakukan

Kebiasaan baru yang harus diadaptasi oleh pemilik mobil adalah bagaimana mereka mengemudikan mobil. Sebagian pemilik mobil bahkan masih kerap mengendalikan dan mengemudikan mobil secara asal-asalan.

Dimulai dari yang sederhana saja. Menyalakan mesin mobilnya. Apalagi, ketika rata-rata mobil baru saat ini sudah menerapkan sistem BBM Injeksi. Nah, kebiasaan yang dilakukan adalah dengan menyalakan mobil secara tiba-tiba.

Padahal, untuk mobil yang satu ini, pemilik mobil wajib memerhatikan Engine indikator di bagian dashboard mobil. Idealnya, ketika kunci ditempatkan pada posisi untuk siap dinyalakan, kamu harus menunggu dulu selama 3 hingga 5 detik sebelum menyalakan mobil.

Tujuannya adalah untuk memberi waktu pada sistem dan komponen mesin mobil bekerja sebelum dikemudikan. Hal lainnya yang perlu diperhatikan adalah bagi pemilik mobil manual. Memindahkan gigi dengan cara yang kasar pelan-pelan akan membuat mobil menjadi rusak.

Hal lainnya pun juga berpengaruh pada cara mengemudikan mobil yang lainnya. Seperti menginjak pedal gas yang terlalu cepat atau sering rem mendadak akan memperlambat kinerja mobil.

Jadi, di masa kini, mulailah beradaptasi dengan kebiasaan baru, termasuk cara baru mengemudikan mobil dengan baik.

4. Mengikuti protokol

4-adaptasi-kebiasaan-baru-perawatan-mobil-yang-rutin-dilakukan

Protokol penting tentang lalu lintas memang harus terus ditaati. Jangan pernah melanggarnya, karena ini bisa saja akan menjadi kebiasaan ketika mengemudik.

Namun, di masa kini, protokol ini bisa bertambah. Salah satunya karena kita semua sedang melewati masa pandemi. Tambahan kebiasaan baru yang wajib dilakukan adalah dengan mengikuti protokol kesehatan.

Menggunakan masker ketika berkendara, menyiapkan hand sanitizer hingga rajin cuci tangan dan membersihkan mobil dari kuman-kuman dan bakteri setelah digunakan seharian adalah bagian dari adaptasi berkendara di masa kini. Sudah siap membiasakan diri melalui perawatan rutin mobil dan mengadaptasinya dalam kehidupan sehari-hari?

Baca juga: 4 Cara Merawat Power Window Mobil yang Mudah dan Bikin Aman

Baca juga: Tidak Berfungsi dan Macet, Kenali 4 Penyebab Kerusakan Power Window

Carsworld menyediakan layanan pemesanan servis mobil secara online yang bisa dilakukan melalui aplikasi. Melalui layanan digital, Carsworld menawarkan beragam paket servis untuk kebutuhan dan perawatan mobil . Unduh aplikasi Carsworld yang tersedia gratis di App Store dan Google Play Store