Sudah pasti tentunya, beberapa pemilik mobil kerap merasakan tarikan mobil terasa berat. Masalah ini terjadi karena tekanan kompresi pada mobil sudah mulai lemah.
Hal ini biasanya ditandai dengan tenaga mesin yang berkurang, hingga mobil sulit untuk dinyalakan. Namun, penyebabnya sangat erat dengan komponen-komponen utama pada mobil. Apa saja ya?
1. Ring piston
Komponen pertama yang membuat tarikan mobil terasa berat adalah karena ring piston yang aus. Hal ini bisa dilihat dengan bagian luar ring poston yang bergesekkan dengan silinder ketika mesin dinyalakan. Gesekan inilah yang akhirnya membuat tarikan menjadi terasa berat,.
Biasanya ini akan terdeteksi ketika mobil sudah memasuki usia kelima. Namun, jika dilakukan perawatan berkala, bukan tidak mungkin ring piston yang aus bisa dihindari.
2. Blok silinder
Masih terkait dengan ring piston,komponen mobil berikutnya yang membuat tarikan menjadi berat adalah blok silinder yang aus. Penyebabnya pun terkait oli mesin yang tidak diganti secara rutin.
Jadi, sangat penting untuk segera melakukan pergantian oli mesin jika sudah tiba waktunya di bengkel mobil terdekat.
3. Katup mobil
Jika proses udara dan bensin tidak bekerja di dalam gas buang dari mesin menuju knapot, maka ada masalah pada tarikan mobil. Hal ini disebabkan oleh gangguan pada katup mobil. Sisanya, hal ini akan membuat tekanan kompresi mesin.
Jika ini benar terjadi pada mobil kamu, hal penting yang wajib dilakukan adalah mengecek ulang penyetelah katup pada mobil. Jika terasa sulit untuk dilakukan sendiri, maka lakukan di bengkel mobil terdekat.
4. Gasket kepala silinder
Fungsi komponen mobil yang satu ini bertugas untuk merapatkan komponen blok silinder dengan head cylinder yang sama-sama berbahan logam.
Ilustrasinya, tanpa komponen yang satu ini akan memicu terjadinya kebocoran kompresi pada sambungan blok dan head silinder. Oleh karena itu, jika tarikan mobil terasa berat, pastikan untuk segera memeriksakan bagian ini.
5. Seal busi
Bagian terakhir yang wajib untuk diperisa ketika tarikan menjadi berat adalah seal busi. Biasanya komponen yang satu ini akan diganti jika pergantian busi mobil sesuai pada waktunya.
Jika tidak, maka tarikan mobil akan menjadi berat dan membuat kemudi menjadi tidak nyaman. Selain itu, hal lain yang wajib diperhatikan adalah bagaimana ketika busi mobil yang tidak sesuai dipasangkan. Jika ini terjadi, maka fungsi busi memang tidak akan bekerja, dan imbasnya tarikan akan menjadi tidak maksimal.
Baca juga: Kenali 4 Penyebab yang Membuat Tarikan Mesin Mobil Tersendat
Baca juga: Alasan Tarikan Gas Mobil Terasa Berat Ketika Sedang Dipacu
Carsworld menyediakan layanan pemesanan servis mobil secara online yang bisa dilakukan melalui aplikasi. Melalui layanan digital, Carsworld menawarkan beragam paket servis untuk kebutuhan dan perawatan mobil. Unduh aplikasi Carsworld yang saat ini tersedia gratis bagi pengguna Android dan iOS.